Kamis, 01 Juli 2010

Bunyi tiit… tiit… tiiit… Pada Komputer


Kadang kita menemukan kasus komputer yang kita pakai tiba-tiba pas di nyalakan berbunyi tiit… tiiit… tiit… dan gak ada reaksi sama sekali di layar monitor, bagi sebagian orang tentunya langsung panik, apalagi computer yang mau dipakai sangat penting dan ada pekerjaan yang harus di selesaikan secepatnya, akhirnya tanpa pikir panjang biasanya langsung panggil teknisi suruh memperbaiki dan ujung-ujungnya pastinya mengeluarkan biaya. padahal kalau dilihat sang teknisi begitu keliatan sakti sekali, dengan sekali sentuh, langsung jalan normal lagi.
Kasus ini biasanya terjadi ketika anda baru membawa, memindah atau mungkin membongkar CPU anda untuk di bersihkan dan mungkin menimbulkan goncangan pada CPU, dan kasus yang lain memang sudah saatnya ada yang rusak dan harus diganti pada memory RAM komputer anda.
Pada saat komputer anda berbunyi tiit 3 x coba anda cek pemasangan memory RAM anda dengan cara melepas dan memasang kembali (jangan lupa bersihkan dulu dari debu, bisa gunakan kwas, atau tangan kita juga bisa), karena ada kemungkinan RAM kurang mapan dalam pemasangannya. Apabila masih belum bisa coba lepas, dan gunakan salah satu RAM saja apabila terdapat 2 keping RAM, tapi kalau cuma 1 ya coba pinjem atau pakai RAM komputer lain untuk mengecek komputer anda, besar kemungkinan RAM anda mati, dan harus beli lagi.
Mungkin anda bertanya, lha terus kalau bunyinya banyak bagaimana..?
Nah untuk itu dibawah ini ada beberapa bunyi-bunyian pada BIOS komputer anda:
a)      1 beep sampai 3 beep, ada kaitannya dengan memory. Solusinya pasang ulang RAM atau di coba dengan memory lain.
b)      4 beep, hal ini berkaitan dengan motherboard, Solusinya coba pasang ulang semua kartu tambahan, misalnya sound card, modem, tv tuner, dll tapi bukan vga.
c)      5 beep, untuk suara beep ini biasanya ada kaitannya dengan eror di prosesor atau kartu tambahan. coba telusuri dulu dari kartu tambahan, dengan cara memasang satu persatu. bila semua kartu tambahan sudah di lepas tapi bunyi beep masih ada, berarti eror di prosessor.
d)     6 beep, nah beep yang lumayan banyak ini ada kaitannya dengan motherboard. Coba lakukan seperti pada kasus 5 beep.
e)      7 beep, berkaitan dengan error secara umum, Telusuri secara berurutan mulai dari kartu tambahan, prosessor, baru kemudian motherboard
f)       8 beep, ada kaitannya dengan vga. Coba pasang ulang atau coba dengan vga lain. Jika vga komputer anda onboard. berarti anda harus matikan dulu lewat BIOS dan gunakan video card add-on.
g)      9 beep, berhubungan dengan AMIBIOS ROM checksum error. Solusinya sama kasus 7 beep.
h)      10 beep, berkaitan dengan CMOS read/whrite error. Solusinya sama seperti 9 beep.
i)        11 beep,ada hubungannya dengan kegagalan cache memory. Solusinya pun sama persis dengan 10 beep. 
[sumber : http://www.mr-mung.com]

Kamis, 24 Juni 2010

Foto-foto SMK COkroaminoto 1 Banjarnegara

LTE (Long Term Evolution)

LTE (Long Term Evolution) adalah sebuah nama baru dari layanan yang mempunyai kemampuan tinggi dalam sistem komunikasi bergerak (mobile). Merupakan langkah menuju generasi ke-4 (4G) dari teknologi radio yang dirancang untuk meningkatkan kapasitas dan kecepatan jaringan telepon mobile. Dimana generasi sebelumnya dikenal sebagai 3G (untuk "generasi ketiga"), LTE dipasarkan sebagai 4G.

Menurut IMT Advanced (International Mobile Telecommunications Advanced), LTE tidak sepenuhnya sesuai dengan persyaratan 4G. Sebagian besar operator selular di Amerika Serikat dan beberapa operator di seluruh dunia mengumumkan rencana untuk mengubah jaringan mereka untuk LTE dimulai pada 2009. Layanan LTE pertama di dunia dibuka oleh TeliaSonera di dua kota Skandinavia yaitu Stockholm dan Oslo pada 14 Desember 2009. LTE adalah satu set perangkat tambahan ke Universal Mobile Telecommunications System (UMTS) yang diperkenalkan pada 3rd Generation Partnership Project (3GPP) Release 8. Banyak dari 3GPP Release 8 mengadopsi teknologi 4G, termasuk semua IP arsitektur jaringan.

Meskipun biasanya dilihat sebagai telepon seluler atau penghantar, LTE juga didukung oleh badan-badan keamanan publik di Amerika Serikat. Band radio 700 MHz sebagai teknologi pilihan untuk keselamatan publik.

Tinjauan

LTE memberikan tingkat kapasitas downlink sedikitnya 100 Mbps, dan uplink paling sedikit 50 Mbps dan RAN round-trip kurang dari 10 ms. LTE mendukung operator bandwidth, dari 20 MHz turun menjadi 1,4 MHz dan mendukung pembagian frekuensi duplexing (FDD) dan waktu pembagian duplexing (TDD).

Bagian dari standar LTE adalah Arsitektur Sistem Evolution, sebuah jaringan berbasis IP yang dirancang untuk menggantikan arsitektur GPRS Core Network dan memastikan dukungan untuk mobilitas antara beberapa non-sistem 3GPP, misalnya GPRS dan WiMax.

Keuntungan utama dengan LTE adalah throughput yang tinggi, latency rendah, plug and play, FDD dan TDD pada platform yang sama, peningkatan pengalaman pengguna akhir dan arsitektur sederhana yang mengakibatkan biaya operasional yang rendah. LTE akan juga mendukung sel menara dengan teknologi jaringan yang lebih tua seperti GSM, cdmaOne, W-CDMA (UMTS), dan CDMA2000.

Standar 4G

Banyak standar sebagai syarat untuk upgrade 3G UMTS ke teknologi komunikasi mobile 4G, yang pada dasarnya adalah sebuah sistem broadband mobile dengan peningkatan layanan multimedia.

Adapun standar-standarnya:

· Puncak download angka 326,4 Mbit / s untuk 4x4 antena, dan 172,8 Mbit / s untuk antena 2x2 (menggunakan 20 MHz dari spektrum).

· Puncak upload angka 86,4 Mbit / s untuk setiap 20 MHz dari spektrum menggunakan satu antena.

· Lima terminal yang berbeda kelas telah ditetapkan dari kelas sentris suara sampai akhir tinggi terminal yang mendukung kecepatan data puncak. Semua terminal akan dapat memproses 20 MHz bandwidth.

· Pada sedikitnya 200 pengguna aktif dalam setiap 5 MHz sel. (Khususnya, 200 data aktif klien)

· Sub-5 ms latency untuk paket IP kecil

· Meningkatkan fleksibilitas spektrum, dengan spektrum didukung irisan sekecil 1,5 MHz dan sebesar 20 MHz (W-CDMA membutuhkan 5 MHz iris, menyebabkan beberapa masalah dengan roll-beluk teknologi di negara-negara di mana 5 MHz adalah jumlah alokasi umum spektrum, dan sering telah digunakan dengan warisan standar seperti 2G GSM dan cdmaOne.) Membatasi ukuran untuk 5 MHz juga membatasi jumlah bandwidth per handset

· Dalam 900 MHz pita frekuensi yang akan digunakan di daerah pedesaan, mendukung ukuran sel yang optimal dari 5 km, 30 km ukuran dengan kinerja yang masuk akal, dan sampai 100 km sel ukuran yang didukung dengan kinerja yang dapat diterima. Di kota dan daerah perkotaan, frekuensi yang lebih tinggi (seperti 2,6 GHz di Uni Eropa) digunakan untuk mendukung kecepatan tinggi mobile broadband. Dalam kasus ini, mungkin ukuran sel 1 km atau bahkan kurang.

· Mendukung mobilitas yang baik. Data mobile kinerja tinggi adalah mungkin pada kecepatan hingga 120 km / jam, dan pelayanan dasar adalah mungkin pada kecepatan hingga 350 km / jam

· Bisa berjalan dengan standar sebelumnya (pengguna dapat secara transparan memulai panggilan atau transfer data dalam suatu daerah menggunakan standar LTE, dan, harus cakupan tidak tersedia, melanjutkan operasi tanpa ada tindakan dari mereka menggunakan GSM / GPRS atau W-CDMA berbasis UMTS atau bahkan jaringan 3GPP2 seperti cdmaOne atau CDMA2000)

· Dukungan untuk MBSFN (Single Frekuensi Broadcast Multicast Network). Fitur ini dapat memberikan layanan seperti Mobile TV menggunakan LTE infrastruktur, dan merupakan pesaing untuk DVB-H berbasis siaran TV.

· PU2RC sebagai solusi praktis untuk MU-MIMO. Prosedur rinci untuk umum MIMO MU-operasi diserahkan ke rilis berikutnya, misalnya, LTE-Advanced, di mana diskusi lanjutan akan diadakan.

Sebagian standar tersebut ditujukan untuk menyederhanakan arsitektur sistem, saat transit dari rangkaian UMTS + packet switching jaringan dikombinasikan, untuk sistem all-IP arsitektur datar. (Sumber: anangss.blogspot.com)

Perkembangan Teknologi Telekomunikasi

Perkembangan teknologi telekomunikasi dibagi berdasarkan G (Generation), berikut ini uraiannya:

1. 1G (Analog Cellular) Sekitar tahun 1980 meliputi teknologi: Voice, AMPS, TACS

2. 2G (Digital Cellular)Sekitar tahun 1992 - 1999 meliputi teknologi: Voice/Data

a. CDMA

b. GSM - GPRS

3. 3G (Digital Cellular) Sekitar tahun 2001-2003 meliputi teknologi: Voice/High Speed Data

a. CDMA2000

b. WCDMA

Keterangan:

GSM (Global System for Mobile Communications)

Sebuah standar global untuk telekomunikasi bergerak digital. GSM adalah nama sebuah group standarisasi yang dibentuk diera tahun 1982 untuk menciptakan sebuah standar baru telepon bergerak selular di Eropa yang beroperasi pada frekuensi 900MHz. Kecepatan 9,5 kb/s

GPRS (General Packet Radio Services)

Sistem GPRS dipakai untuk transfer data (dalam bentuk paket data) yang berkaitan dengan e-mail, data gambar (MMS) dan penelusuran (browsing) internet. Kecepatan GPRS dari 5,6 kbps - 114 kbps

EDGE (Enchanced Data Rates for GSM Evolution)

Enchanced Data Rates for GSM Evolution disingkat EDGE biasa disebut juga EGPRS (Enchanced GPRS) merupakan teknologi telepon seluler digital lanjutan 2,5G (GSM+GPRS). Dengan EDGE kecepatan transmisi data GPRS menjadi lebih cepat sehingga memberikan kemungkinan terhadap fasilitas audio streaming, permainan komputer online, PTT (push to talk), dan lain-lain. Dengan EDGE kecepatan transmisi GPRS mencapai 126-473,8kbps (kilobit per second).

3G (Third Generation Technology)

3G sebagai sebuah solusi nirkabel yang bisa memberikan kecepatan akses:

a. Sebesar 144 Kbps untuk kondisi bergerak cepat (mobile)

b. Sebesar 384 Kbps untuk kondisi berjalan

c. Sebesar 2 Mbps untuk kondisi statik di suatu tempat

HSDPA (High-Speed Downlink Packet Acces)

High-Speed Downlink Packet Access (HSDPA) adalah sebuah protokol telepon genggam dan kadangkala disebut sebagai teknologi 3,5G.

Teknologi ini dikembangkan dari WCDMA sama seperti EV-DO dikembangkan dari CDMA2000.

HSDPA memberikan jalur evolusi untuk jaringan Universal Mobile Telecommunications System (UMTS) yang akan dapat memberikan kapasitas data yang lebih besar

14,4 Mbit/detik Downlink.

CDMA (Code Division Multiple Access) atau CDMA2000

Menggunakan teknologi spread spektrum untuk mengedarkan sinyal informasi yang melalui bandwidth yang lebar (1.25 HZ ), menggunakan kode digital yang unik lebih baik dari pada channel atau frekuensi. Kecepatan paket data sampai dengan 153.6 kbps

EV-DO

Evolution-Data Optimized or Evolution-Data only, Disingkat EV-DO or EVDO and often EV. Teknologi ini merupakan pengembangan dari CDMA2000.

Packet Data: Downlink 2.4 Mbps - Uplink 153.6 kbps

WCDMA

Wideband Code-Division Multiple Access atau biasa ditulis Wideband-CDMA atau W-CDMA, merupakan teknologi generasi ketiga (3G) untuk GSM, biasa disebut juga UMTS (Universal Mobile Telecommunication System). Teknologi ini tidak kompatibel dengan CDMA2000 atau sering disebut juga dengan CDMA saja.

Kecepatan WCDMA bisa mencapai 384 kbps dan dimasa akan datang akan meningkat sampai mungkin sekitar 10Mbps. (sumber :anangss.blogspot.com)

Kamis, 10 Juni 2010

Google Gunakan Sistem Index Baru


SAN FRANSISCO - Tidak hanya memperbaharui layanan email dan chat, Google pun dikabarkan telah memperbaharui sistem indexing web mereka. Sistem tersebut diberi nama Caffeine.

Dilansir melalui CDR Info, Kamis (10/6/2010), perubahan web indexing system ini dilakukan untuk kenyaman pelanggan, dengan hasil pencarian yang lebih baru. Pasalnya, Caffeine menyediakan sekira 50 persen hasil pencarian yang lebih baru ketimbang index Google yang sebelumnya.

Nantinya, hasil pencarian tidak hanya didapat melalui portal berita maupun situs, melainkan juga mengikutsertakan blog dan postingan forum. Bahkan pengguna akan mendapatkan hasil pencarian yang relevan dengan konten dengan waktu postingan yang lebih baru.

Sebelumnya, sistem index Google diambil dengan mengambil bagian-bagian kecil dari web setiap harinya, meng-index-kannya untuk kemudian memunculkan ke dalam hasil pencarian. Dengan Caffeine, Google menjelajahi seluruh web dan menemukan informasi baru, untuk kemudian di-index-kan sesegera mungkin.

Index lama Google terdiri dari beberapa tingkatan. Sebagian level diperbaharui dengan cepat daripada tingkatan lainnya, sedangkan tingkatan utama akan di update setiap beberapa minggu sekali. Untuk memperbaharui tingkatan dari index lama, Google akan menganalisa seluruh web. Artinya, akan ada jeda dalam waktu yang signifikan untuk menemukan halaman hasil pencarian hingga memunculkannya ke hadapan pengguna.

Dengan Caffeine, Google menganalisa web dalam ukuran yang kecil dan meng-update index pencariannya secara berkesinambungan. Ketika Google menemukan halaman atau informasi baru maka hal itu akan langsung diarahkan untuk muncul ke index.

Setiap detik, Caffeine memproses ratusan hingga ribuan halaman secara paralel. Caffeine membutuhkan sekira 100 juta gigabytes storage dalam satu database dan menambahkan informasi baru dengan kapasitas ratusan hinggan ribuan gigabytes per hari.
(okezone)

Kamis, 15 April 2010

Otak Brilian di Luar Negeri

RIBUAN peneliti dan akademisi Indonesia tersebar di seluruh dunia. Kemampuan mereka tidak diragukan lagi karena mendapatkan kepercayaan untuk posisi-posisi penting. Hal yang lebih membanggakan, banyak dari mereka yang saat ini masih berusia muda. Sebut saja Dr Rer Nat Johny Setiawan. Pria kelahiran Jakarta 1974 ini menjadi peneliti di Institut Max Planck untuk Astronomi di Heidelberg, Jerman.

Dia merupakan astronom muda yang banyak menorehkan prestasi di tingkat internasional. Penemuannya diakui dunia, diberitakan di majalah dan jurnal internasional, serta di press release European Southern Observatory dan National Geographics Germany. Dia bergabung sebagai peneliti post-doctoral di MPIA, di Department of Planet and Star Formation (Prof Dr Thomas Henning) sejak Juni 2003.

Di tahun yang sama pula ia mulai memimpin penelitian di observasi bintang dan planet ESO La Silla. Selain itu, ia juga bekerja secara khusus di sejumlah proyek, seperti ESPRI (Pencarian Planet dengan PRIMA/ Phase-Referenced Imaging and Micro-arcsecond Astrometry). Pada Juni 2005, kelompok astronom Eropa dan Brasil di bawah pimpinannya berhasil menemukan sebuah planet ekstrasurya (eksoplanet) yang diberi nama HD 11977 b.

Pada Januari 2008 tim peneliti Institut Max Planck (MPIA) yang dipimpinnya menemukan benda asing yang diberi nama TW Hya b yang TW Hydrae itu berada di konstelasi Hydra yang berjarak 180 tahun cahaya dari bumi. Penemuan ini dipublikasikan Nature vol 451, 38 yang terbit 2 Januari 2008. Planet tersebut masih dalam piringan cakram debu dan gas yang mengelilingi bintang induknya.

Johny mendapatkan gelar Dr Rer Nat pada 2003 dari Kiepenheuer-Institute for Solar Physics, Freiburg, Jerman. Johny bersama timnya memang memfokuskan penelitian dalam planet ekstrasurya (yaitu planet di luar sistem tata surya), variabilitas atmosfer bintang raksasa dan proses pembentukan tata surya. Sekaligus secara tidak langsung juga mencari kehidupan lain di luar bumi.

Setidaknya, dari penelitian bersama timnya, dia telah memublikasikan beberapa planet. Kini, dia sedang menyiapkan publikasi bagi planet-planet lain yang berhasil ditelitinya. Jika Johny di bidang astronomi banyak lagi ilmuwan Indonesia yang bergerak di bidang lain. Misalnya Khoirul Anwar yang saat ini menjadi peneliti di Jepang dan berhasil merombak pakem efisiensi alat komunikasi, seperti telepon seluler.

Hasilnya, meningkatkan kecepatan data yang dikirim. Penelitian ini merupakan salah satu yang berhasil dipatenkan Khoirul. Paten lain yang berhasil didapat Khoirul adalah pencapaian kecepatan yang lebih tinggi dari guard interval (GI). Banyak yang menilai ini mustahil, namun dia berhasil. Khoirul sebelumnya adalah alumni Institut Teknologi Bandung Jurusan Teknik Elektro. Kini dia menjadi asisten profesor di Japan Advanced Institute of Science and Technology (JAIST), Jepang.

Di perguruan tinggi itu, dia juga mengajar mata kuliah dasar engineering. Penelitian terus dia lakukan sambil membimbing mahasiswa. Bukan hanya di bidang science, di bidang lain banyak peneliti Indonesia yang berhasil berkibar di luar negeri. Misalnya DR Nasir Tamara, yang ditunjuk menjadi peneliti di Pusat Hubungan Internasional Harvard University di bawah Prof Samuel Huntington dan di Fakultas Queen Elizabeth Oxford University.

Jabatan sebagai peneliti di universitas paling beken di Inggris itu tentunya tidak didapat dengan mudah dan bukan juga karena kebetulan. Integritas dan kemampuannya telah diuji sehingga dipercaya menjadi peneliti. Nasir kini menerbitkan dan menjadi editor serta menerjemahkan lebih dari 15 buku. Di antaranya US Influence and Indonesian Elite, Iran Revolution, The War between Iran and Iraq, Indonesia in the Wake of Islam, Encyclopedia of Islam in Asia.

Bahkan hasil buah pikirnya menjadi referensi di berbagai publikasi internasional utama, seperti Bloomberg TV, Time (AS), International Herald Tribune, The New York Times. Keahlian Nasir adalah di bidang pembangunan ekonomi dan politik. Dia juga merupakan peneliti East West Center di Honolulu, Hawai. Dia memperoleh pendidikan dan mendapatkan gelar master di bidang ilmu politik dan kemudian Ph.D bidang Sejarah Asia Tenggara dan Antropologi di University of Paris, Prancis.

Saat ini, dengan adanya organisasi Ikatan Ilmuwan Indonesia Internasional (I-4), semua ilmuwan yang tersebar di berbagai penjuru dunia hendak dihimpun. Tapi, bukan untuk mengajak mereka semua kembali ke Indonesia. Sebagaimana dipublikasikan dalam situs resmi organisasi yang diresmikan pada Oktober 2009 itu (www.1- 4.or.id), setidaknya ada 388 ilmuwan yang bekerja di sejumlah organisasi ternama di dunia.

Di AS misalnya mereka tersebar di Harvard University, California Institute of Technology, Columbia University, Temple University dan lainnya. Sementara di Inggris ada yang berkarier di Oxford University. Menurut salah satu Anggota Muda 1-4 Hendri Tanjung, ada beberapa hal yang menjadi agenda I-4 untuk dilaksanakan. Pertama membuat data base orang-orang Indonesia yang menjadi staf pengajar, riset atau profesor di luar negeri.

Kedua, memfasilitasi orang-orang Indonesia yang mau berangkat ke luar negeri, baik untuk studi S1, S2, S3 maupun post doctoral. Lalu, prioritas lainnya adalah membantu teman-teman mereka yang masih di Indonesia untuk memublikasikan tulisan (paper-nya) di jurnal-jurnal internasional. Dengan begitu, nama Indonesia di kancah internasional akan semakin diperhitungkan.

Dua Saudara

Bagi kebanyakan warga AS, nama Sutardja (Sehat dan Pantas Sutardja) tentunya tidak lazim terdengar. Namun dua bersaudara Sehat dan Pasti Soetardja telah lama menjadi pebisnis sukses di negeri Paman Sam tersebut. Berbendera Marvell Technology Group, dua bersaudara itu turut dalam perkembangan perekonomian AS. Perusahaan yang bergerak di bidang semikonduktor ini terdaftar di indeks bursa NASDAQ New York Stock Exchange dengan kode saham MRVL.

Pada 2007, Majalah Forbes memasukkan keduanya dalam kategori Exclusive Billioners Club untuk pertama kalinya dengan kekayaan bersih sebesar USD1 miliar. Marvell sendiri didirikan pada 1995 silam oleh Sehat dan istrinya beserta saudaranya, Pantas. Sejak kecil, Sehat bercita-cita berkarier dibidang elektronik. Karier itu benar-benar “dirintisnya” dengan menjadi tukang reparasi TV dan radio pada tahun 1970-an.

Ketika masih kuliah, Sehat bekerja kepada Paul Gray, seorang mantan profesor EECS yang juga seorang ahli analog integrated circuit design. Awalanya dua saudara ini bekerja di perusahaan yang berbeda. Meski begitu mereka fokus dalam dunia digital. Dari pengalaman bekerja di bidang analog dan digital itulah muncul ide untuk menggabungkannya. Lantas pada 1995 mereka mendirikan Marvell. Di awal bisnisnya dua bersaudara ini mengalami kesulitan.

Karena sebagai pemain baru mereka berhadapan dengan kompetitor yang sudah besar. Ketika produk pertama muncul, mereka berjuang meyakinkan calon konsumen bahwa produk mereka pantas dipilih. Seiring dengan perjalanan waktu, kesulitan itu berubah menjadi kesuksesan. Marvell menjadi perusahaan semikonduktor yang cukup ternama dan terkenal secara internasional. Di pasaran, produk-produknya digunakan sekira 50 persen prosesor hard disk.

Belum lagi chip yang mereka ciptakan untuk ditanamkan pada ponsel. Pada 2006 perusahaan milik Sutardja bersaudara ini menarik perhatian dunia karena aksinya membeli salah satu divisi dari mikroprosesor, Intel. Divisi yang dibeli itu adalah Xscale Processor. Saat ini Marvell memiliki lebih dari 5 ribu karyawan. Perusahaan ini memiliki pusat-pusat desain di Aliso Viejo, Arizona, Colorado, Massachusetts, San Diego dan Santa Clara.

Di luar AS, Marvell memiliki pusat desain di Jerman, India, Israel, Italia, Jepang, Singapura, dan Taiwan serta sejumlah kantor penjualan di seluruh dunia. Salah satu kunci keberhasilan Marvell adalah pengembangan yang tidak pernah henti dilakukan. Pada pertengahan tahun lalu misalnya, Marvell telah mengembangkan sebuah komputer dengan harga yang akan mencapai sekira Rp400.000 per unit.

Komputer ini memiliki ukuran kecil. Komputer yang diberi nama Plug Computer walaupun berukuran kurang lebih hanya satu genggaman tangan, dikembangkan dengan prosesor buatan Marvell. Sukses dua bersaudara Sutardja menjadi salah satu bukti bahwa orang Indonesia bisa bersaing di kancah internasional.
[sumber:okezone]

Kamis, 25 Februari 2010

Cara membuat installer suatu program aplikasi

Installer adalah sebuah aplikasi yang dimana untuk mengekstrak file yang dibungkus ke dalam file arsip seperti WinRAR atau WinZip ke folder yang dimana kamu letakkan direktorinya contohnya: C:\Program Files\(nama foldernya).

Membuat installer itu sangatlah mudah sekali,apalagi sudah mahir. Yang terutama adalah kita punya aplikasi khusus InstallerMaker seperti: Nullsoft Installer System (NSIS),WinRAR,dan masih banyak lagi.

Disini saya hanya akan memberikan tutor pengistallan yang mudah yaitu dengan WinRAR:

1. Pertama kamu harus punya WinRAR terlebih dahulu,jika tidak ada silahkan cari di Indowebster dengan menuliskan di keywordnya WinRAR 3.70 atau download dari http://www.winrar.com/.

2. Setelah itu installah WinRARnya,kemudian buka folder yang kalian mau dibikin installernya.

3. Kemudian pilih semua file yang mau dibikin installernya dengan menekan tombol pintasnya Ctrl + A.

4. Kemudian pointer komputer kamu harus berada pada posisi file yang sudah dipilih yang dilanjuti dengan mengklik mouse kanan dan pilih “Add to archive…”.

5. Setelah itu pada kotak dialog muncul beberapa pilihan pada kotak “Archiving options” dan pilih “Create SFX archive”.

6. Setelah itu klik .RAR pada kotak Archive format. Kenapa pilih .rar? karena ada perbedaan antara file arsip .rar dengan .zip yaitu file arsip .rar biasanya kompresan file kuat jadi bisa makan ratio kompresan sampai 50%,semakin kurang ratio kompresan maka membuat muatan file arsipnya kecil dan jadi mudah dipindahkan ke direktori mana saja.

7. Setelah itu pilih “Advanced” untuk mengatur mode installer yang akan di buat.

8. Setelah itu klik button “SFX options” untuk mengatur rancangannya.

9. Pada pilihan General isi kotak Path to extrac dan isikan dengan tulisan C:\Program Files\(nama foldernya).

10. Pilih Advanced untuk membuat shorcut,dengan klik button Add shortcut…

11. Pada kotak dialog add shortcut pilihlah dimana shortcutnya dibuat pada Where to create.

12. Kemudian pilih Desktop jika kamu ingin muncul jalan pintasnya di depan layar komputer.

13. Isilah source file name yaitu file aplikasi dasar dimana yang ada pada folder program kamu.contoh: Application.exe,maka pada kotak source file name tersebut kamu isikan yang sama dengan nama file aslinya.

14. Isi shortcut name dengan menuliskan nama file pintas yang kamu inginkan. Jika sudah klik Ok

15. Jika ada lagi yang mau dibuat shortcutnya,klik lagi add to shortcutnya. Jika mau dibikin ke folder start pilih Start Menu/Program dan caranya sama dengan tutor dari nomor 13 dan 14.

16. Kemudian pilih “Text and icon” untuk mengisi rancangan lainnya.

17. Isi Title of SFX window untuk mengisi nama installernya.

18. Isi Text to display in SFX window untuk mengisi petunjuknya.

19. Kemudian pada kotak Customize SFX logo and icon pilih browse pada kotak “Load SFX logo from the file” itu untuk apa?,yaitu untuk memasukan mode gambar pada installer kamu. Filenya harus berformat .bmp ukurannya disarankan 100 x 300 juga muatannya maksimal 300 kb.

20. Setelah itu pilih browse pada kotak “Load SFX icon from the file” untuk apa juga?,yaitu untuk membuat tampilan ikon gambar installer kamu. Filenya harus asli yang berformat .ico,bukan file dari .bmp terus diubah formatnya menjadi .ico paham?.

21. Pilih License untuk membuat tampilan installer kamu lebih menarik dengan lilensi atau ketentuan syarat sah untuk pemakai.

22. Isilah judul lilensinya yang dilanjutkan mengisi isi lilensinya.

23. Kemudian jika ada lagi yang diisikan atau diatur silahkan kamu atur sendiri,kenapa?,karena disini saya hanya memberi tutor yang mudahnya saja. (It’s only easy)

24. Setelah itu klik Ok untuk SFX options dan kemudian klik Ok lagi pada kotak dialog WinRARnya.

25. Tunggulah sampai beberapa saat sampai selesai.

Nah sekian tutor membuat installer dengan mudah yang saya berikan pada kamu.

[sumber :wisnutole.wordpress.com]